Situs Cagar Budaya Makam Pue Mantikulore |
Situs Cagar Budaya Makam Pue Mantikulore merupakan kawasan situs makam yang terletak di Kelurahan Lasoani, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu. Situs makam ini oleh Pemerintah Kota Palu dijadikan sebagai tempat kunjungan wisata makam tokoh adat yang bersejarah di Kota Palu.
Situs Cagar Budaya Makam Pue Mantikulore oleh Pemerintah Kota Palu ditempatkan 3 orang Juru Pelihara Cagar Budaya yang bertugas untuk melakukan tugas pemeliharaan dan Pemanfaatan.
Pue Mantikulore adalah tokoh adat yang sangat dihormati oleh masyarakat adat Suku Kaili di Lembah Palu (Sekarang Kota Palu), dikisahkan beliau adalah seseorang yang memiliki kebijaksanaan dan pengetahuan yang sangat baik, sehingga di masanya beliau begitu dihormati. Beliau dikisahkan juga pernah melakukan perjalanan mengelilingi pegunungan di Lembah Palu yang terbentang dari barat sampai ke Timur Lembah Palu.
Struktur Makam Pue Mantikulore |
Di Dalam Bangunan Situs Makam Pue Mantikulore terdapat 4 buah makam tua. Di dalam bangunan makam ini terdapat 2 struktur makam Tokoh Adat yang di sakralkan oleh masyarakat adat Suku kaili selain makam Pue Mantikulore, ada juga makam seorang tokoh adat yang sama disakralkan dan dihormati yaitu tokoh adat yang digelari Pue Mpoluku.
Video Eksklusif :
Ardiansyah Dwi Putra, SKM
Penggiat Budaya Kota Palu
Komunitas Adat Dan Budaya Ulujadi Kota Palu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar