PEMAJUAN KEBUDAYAAN KOTA PALU: Situs Cagar Budaya Makam Pue Njidi

Translate

Sabtu, 24 Juli 2021

Situs Cagar Budaya Makam Pue Njidi

Situs Cagar Budaya Makam Pue Njidi
Situs Cagar Budaya Makam Pue Njidi merupakan kawasan situs makam yang terletak di Kelurahan Kabonena, Kecamatan Ulujadi, Kota Palu. Situs makam ini oleh Pemerintah Kota Palu dijadikan sebagai tempat kunjungan wisata makam tokoh Adat dan Agama Islam yang bersejarah di Kota Palu.

Situs Cagar Budaya Makam Pue Njidi oleh Pemerintah Kota Palu ditempatkan 3 orang Juru Pelihara Cagar Budaya yang bertugas untuk melakukan tugas pemeliharaan dan Pemanfaatan.

Pue Njidi adalah seorang tokoh yang memiliki sejarah dalam masyarakat adat Suku Kaili (Notutura) adalah seorang tokoh adat Suku Kaili yang pertama kali mempelajari Agama Islam di Lembah Palu Tanah Kaili (Sekarang Kota Palu). Datu Karama adalah sahabat beliau yang datang ke Lembah Palu Tanah Kaili dengan tujuan mulia untuk menyebarkan ajaran Agama Islam. Pertemuan beliau dengan Tokoh Penyebar Agama Islam di Sulawesi Tengah yaitu Datu Karama. Pertemuan antara dua sahabat inilah yang menjadi awal masuknya ajaran Agama Islam di Lembah Palu Tanah kaili saat itu. Diperkirakan masuknya ajaran Agama Islam di Lembah Palu Tanah Kaili yang sekarang menjadi Kota Palu adalah sekitar abad ke 17.

Makam Pue Njidi (Bernisan Hijau)

Di Dalam Bangunan Situs Makam Pue Njidi terdapat 5 Buah Makam yang di tuturkan masyarakat setempat, adalah keluarga beliau. Dua Makam Tokoh Adat Suku kaili yang meupakan sahabat sekaligus pendamping beliau, dan Dua Makam yang berada di dua sisi makam Pue njidi di tuturkan namun masih dalam perkiraan masyarakat adat setempat adalah keluarga beliau.

Ardiansyah Dwi Putra, SKM
Penggiat Budaya Kota Palu
Komunitas Adat Dan Budaya Ulujadi Kota Palu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Situs Cagar Budaya Soemoer Koeloe

  Soemoer Koeloe Di Bangun Tahun 1923 Soemoer Koeloe adalah bangunan cagar budaya yang dibangun untuk perlindungan mata air pada tahun 1923....